Kapolres Sumbawa bersama Forkopimda konvoi kendaraan roda 2 dalam Rangka pengamanan tahun baru di Sumbawa

    Kapolres Sumbawa bersama Forkopimda konvoi kendaraan roda 2 dalam Rangka pengamanan tahun baru di Sumbawa

    Sumbawa NTB - Dalam rangka memastikan keamanan dan kenyamanan masyarakat, sebanyak 500 aparat gabungan, disiagakan dalam rangka pengamanan malam tahun baru dan liburan tahun baru 2024.

    Kapolres Sumbawa, AKBP Heru Muslimin, Minggu (31/12/2023) mengungkapkan bahwa 500 personel tersebut akan diterjunkan untuk mengamankan malam tahun baru dan libur tahun baru 2024.

    Pengamanan dilakukan melalui penempatan personel di beberapa titik, seperti Pos Pengamanan (Pospam) dan Pos Pelayanan (Posyan) di pintu masuk Sumbawa, obyek wisata, pusat keramaian Samota, terminal, dan lokasi strategis lainnya.

    "Tim keamanan juga akan berpatroli keliling menggunakan kendaraan untuk memantau keamanan secara mobile, " kata kapolres.

    Untuk mengoptimalkan pengamanan, kata kapolres, seluruh Polsek disiagakan di semua kecamatan dalam rangka pengamanan malam tahun baru, perayaan libur tahun baru. 

    Kapolres mengimbau agar personel yang bertugas tetap bersikap humanis, menjaga kesehatan, dan tetap waspada.

    "Ini penting mengingat ancaman tidak hanya terhadap masyarakat, tetapi juga terhadap personel itu sendiri, " kata kapolres. 

    Apel pengamanan tahun baru dihadiri oleh Bupati Sumbawa, yang diwakili oleh Asisten 3 Setda Sumbawa, Dandim 1607/Sumbawa Letkol Czi Eko Cahyo Setiawan SE, M. Han, Kepala Bandara Sultan Muhammad Kaharuddin, Tri Pono Basuki Wijianto, Wakil Ketua PN Kelas 1B Sumbawa Besar, Relli Dominggus Behuku serta Jasa Raharja. 

    Usai apel, Kapolres bersama Forkopimda melaksanakan konvoi kendaraan roda dua keliling kota sumbawa besar.

    "Upaya ini bertujuan untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat Sumbawa selama perayaan tahun baru, " pungkasnya. (Adb)

    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Imbauan Kapolres Sumbawa untuk Malam Tahun...

    Artikel Berikutnya

    Pasca Banjir Bandang, Pemerintah Kecamatan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Nunung Resmi Laporkan Dugaan Penyerobotan Tanah di Bumbang Ke Polres Lombok Tengah
    Pastikan Situasi Kondusif, Kapolresta Mataram Pantau Debat Ketiga Paslon Gubernur dan Wakil Gubernur NTB
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Bhabinkamtibmas Desa Tarusa Laksanakan Patroli Cooling System Jelang Pilkada Serentak

    Ikuti Kami